Sekda Lamtim Ir Moch Jusuf Sambut Kedatangan Bupati Tabanan Bersama Rombongan

Sekampung Udik (KOMINFO LAMTIM) - Sekretaris Daerah Lampung Timur, Ir Moch Jusuf menerima secara langsung Kunjungan Kerja Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya beserta rombongan di Bumei Tuwah Bepadan. Dalam rangka Simakrama (Silaturahmi) dengan masyarakat Transmigrasi asal Bali yang berada diluar Pulau Bali, acara yang berlangsung Pura Pujaseh Jagad Dhita Desa Sidorejo, Kecamatan Sekampung Udik, Kabupaten Lampung Timur. Jum'at (05/01/2024). 

Dalam kesempatan tersebut Sekretaris Daerah Lampung Timur, Ir Moch Jusuf menyampaikan, Ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Tabanan, terhadap masyarakat Transmigrasi asal Bali di Lampung Timur khususnya. 

Selanjutnya Moch Jusuf mengatakan "Semoga kunjungan Bupati Tabanan, I Komang gede sanjaya beserta rombongan dapat mempererat Simakrama (Silaturahmi) kita semua, serta dapat menumbuhkan semangat dan motivasi, bagi jajaran Pemerintah dan seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Timur, dalam melaksanakan program-program pembangunan, untuk mewujudkan masyarakat Lampung Timur yang damai dan sejahtera.

Selain itu melalui momentum ini, saya menghimbau kepada Masyarakat Transmigrasi asal Bali dan seluruh masyarakat Lampung Timur, agar dapat meningkatkan persatuan dan kesatuan. " kata Moch Jusuf

Moch Jusuf menegaskan, Hanya dengan bersatu, kita dapat menghadapi segala tantangan, serta mampu menyelesaikan semua permasalahan yang ada.  

"mari kita bersama-sama saling bergandengan tangan dan bergotong-royong, serta senantiasa bersatu-padu dalam keberagaman, guna mewujudkan Lampung Timur yang maju, bermartabat, damai dan sejahtera. "

Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, mengungkapkan, kedatangannya bersama rombongan dalam rangka Simakrama (Silaturahmi) dengan masyarakat Transmigrasi asal Bali yang berada diluar Pulau Bali, merupakan kepedulian, bahwa kami datang untuk melihat keluarga, memberikan motivasi dan membantah paradigma. 

Beliau juga mengungkapkan ucapan terimakasih kepada pendahulu yang merantau dari pulau Bali ke Lampung Timur.

"atas nama pribadi berterimakasih yang dulu merantau, melebarkan sayap dan Mengharumkan suku Bali di tanah Lampung Timur, patut kita banggakan"

Lebih lanjut Disampaikan bahwa Visi misi yang sama dalam membangun semua sektor. Bahkan nanti dikembangkan ke sektor pariwisata. "kata Bupati Tabanan

Kuncinya Asal ada kemauan Masyarakat Bali bisa menjadi contoh. Mari cipta karyanya dan membuat minat masyarakat luar, seperti membuat icon yang menjadi ciri khas Lampung Timur. Mari bergotong royong, bangkitkan Lampung Timur menjadi objek wisata yang maju.

Semoga pelaksanaan Simakrama (Silahturahim) ini, dapat memberikan nilai positif bagi seluruh masyarakat, serta mampu meningkatkan solidaritas, persatuan dan kesatuan, rasa Santih atau kedamaian dan Jagaditha, atau kesejahteraan bagi kita semuanya". Tutup Bupati Tabanan

(**).